Penandatanganan MoU Institut Teknologi Bisnis AAS Indonesia dengan Universitas Ciputra Surabaya
Senin, 19 April 2021, Institut Teknologi Bisnis (ITB) AAS Indonesia dan Universitas Ciputra Surabaya, menandatangani Nota Kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) Kerjasama di bidang Tri Dharma Perguruan Tinggi dan Pengembangannya. MoU ini selanjutnya akan menjadi landasan kerjasama yang lebih luas dalam area pengembangan kegiatan pendidikan penelitian, dan pengabdian pada masyarakat serta publikasi karya ilmiah bersama.
Bertempat di Auditorium ITB AAS Indonesia, penandatangan MoU ini dilakukan oleh Ketua Yayasan Amaliyah Ilmi ITB AAS Indonesia, Dr. Budiyono, SE.,M.Si dan Bagian Humas dan Kerjasama Bp Tanto sebagai perwakilan Dekan Fakultas Manajemen dan Bisnis Universitas Ciputra Surabaya Prof. Dr. Dra. C. Whidya Utami, MM.,CLC.,CPM yang berhalangan hadir.
Harapannya dengan adanya kerjasama yang terjalin dan akan dikembangkan lebih lanjut seperti pertukaran mahasiswa dan sumberdaya guna mendukung Kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka dan dapat menjadi model sinergi dalam hubungan antara akademisi dan praktisi yang efektif dan saling menguntungkan,